Launching PIK-R, Camat Lubeg Siapkan Herwaty Taher Sebagai Wanita Inspiratif 2025

oleh

Terkait launching PIK-R (Pusat Informasi Remaja) REMOKER BASIS (Remaja Modern Kreatif Banuaran Sehat Investasi) Lebih jauh Camat yang biasa disapa Andi Amir ini berharap PIK-R Remoker Basis sebagai salah satu solusi untuk menekan isu persoalan remaja di Kecamatan Lubuk Begalung ini khususnya.

“Ini merupakan PIK-R pertama berdiri di Kecamatan Lubuk Begalung. Suatu hal menarik, para remaja yang hadir pada kegiatan ini juga didampingi oleh ibu mereka,” ujar Andi Amir.

Dia tegaskan keberadaan PIK R adalah suatu kebutuhan untuk solusi dalam mengatasi isu kependudukan. Terutama untuk menciptakan para remaja yang sehat jiwa dan raga. Demi terciptanya generasi yang berkualitas.

“PIK-R adalah suatu wadah kegiatan program Generasi Berencana (GENRE) yang dikelola dari, oleh, dan untuk remaja. Guna memberikan pelayanan informasi dan konseling tentang perencanaan kehidupan berkeluarga bagi remaja. Serta kegiatan-kegiatan penunjang lainnya,” ujarnya

Dia berharap dengan adanya PIK-R Remokes Basis di Kelurahan Banuaran Nan XX para remaja dapat terhindar dari berbagai perilaku negatif. Sehingga remaja dapat tumbuh dan berkembang menjadi Generasi Berencana (Genre) yang sehat, cerdas dan ceria.

“PIK-R sangat perlu. Karena informasi terkait penyiapan kehidupan berkeluarga bagi remaja sangat penting dilakukan. Agar wawasan mereka tentang generasi berencana bertambah dan sikap kritis juga mampu menghadapi tantangan globalisasi,” ujarnya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Menarik dibaca