Laboratorium Dalam Pembelajaran Biologi

oleh

Kurikulum 2013 dalam mengimplementasikan amanat Undang-Undang tersebut, secara tersirat mengharapkan munculnya kreatifitas, bukan hanya kreatifitas siswa saja yang diharapkan, namun guru-gurupun juga harus kreatif dalam membelajarkan peserta didik dengan pendekatan, metode dan model pembelajaran yang bervariasi, agar tercipta suasana belajar yang menyenangkan.

Dalam pembelajaran IPA, sangat diperlukan sekali kreatifitas guru untu kmelakukan kegiatan pembuktian sederhana melalui kegiatan praktikum di laboratorium.Untuk itu diperlukanalat dan media yang sesuai. Kalau alat tidak ada, disinilah diperlukankreatifitas guru untuk membuatnya berupa alat-alat sederhana yang mampu menjelaskan teori dan konsep IPA, sehingga mudah dipahami dan dimengerti siswanya.

Pembelajaran IPA tidak hanya sekedar teori-teori semata, pembuktian suatu konsep dengan melakukan kegiatanpraktek dilaboratorium sangat perlu untuk dilakukan.

Peranan laboratorium IPA menjadi sangat penting, karena laboratorium merupakan pusat proses belajar mengajar untuk mengadakan percobaan, penyelidikan atau penelitian yang dilakukan oleh siswa-siswa di sekolah pada pembelajaran IPA.

Menarik dibaca