Kreatifitas Kepala Sekolah

oleh

Kepala sekolah sebagai pemimpin lembaga pendidikan mutlak memerlukan kemampuan berpikir kreatif dalam menjalankan kepemimpinannya. Cara kerja kepala sekolah dan caraia memandang peranannya dipengaruhi oleh kepribadiannya, persiapan dan pengalaman profesionalnya serta ketetapan yang dibuat oleh sekolah mengenai peranan kepala sekolah (SoetopodanSoemanto, 1992 : 39).

Kepala sekolah yang kreatif adalah kepala sekolah yang bisa memanfaatkan dan menemukan berbagai macam cara untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapinya. Seperti kata pepatah “tidak satu jalan ke Roma”. Kepala sekolah yang kreatif akan dapat mencarikan berbagai macam solusi dengan memanfaatkan segala macam potensi yang ada.

Salah satu peranan utama kepala sekolah adalah mengambil keputusan pendidikan secara efektif. Pengambilan keputusan efektif menjadi tolok ukur kepemimpinan yang efektif pula. Seorang kepala sekolah yang efektif harus memberi perintah, memberi inspirasi, membangun kelompok kerja yang kompak, menjadi teladan, dan memperoleh penerimaan dari warga sekolah.

Kepemimpinan efektif tidak hanya membolehkan diskusi di antara kelompok, tetapi juga mengizinkan mereka berpartisipasi dalam mengambil keputusan. Jika warga sekolah tidak dilibatkan dalam mendiskusikanpersoalan yang relevan bagi mereka, maka partisipasi mereka dalam pengambilan keputusan tidak terakomodir.

Menarik dibaca