Menurut I Nyoman Adiyasa, Telkomsel beberapa waktu yang lalu telah meluncurkan aplikasi Koperasi Digital dalam mengakselerasikan transformasi digital di berbagai sektor, khususnya sektor koperasi.
“Melalui aplikasi Koperasi Digital, pengguna dapat menikmati beragam manfaat mulai dari akses yang mudah dan intuitif, sistem inventarisasi yang terintegrasi, layanan simpan pinjam dan informasi SHU (Simpanan Hasil Usaha), proses operasional yang lebih efisien (paperless), serta proses monitoring dan reporting yang lebih mudah,” terangnya.
Untuk itu, sebut I Nyoman Adiyasa, Telkomsel di puncak peringatan Hari Koperasi ke-76 ini, memberikan penghargaan kepada 10 koperasi di Sumbar yang telah menggunakan aplikasi Koperasi Digital di dalam menjalankan manajemen dan usaha mereka sehari-hari.
Sementara itu, Prof Suryani, selaku Ketua KPN Kopertis Wilayah X berterima kasih kepada Telkomsel atas penghargaan yang telah diberikan kepada koperasi yang dipimpinnya. Termasuk kepada pimpinan LLDIKTI (Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi) Wilayah X yang telah melakukan pembinaan terhadap koperasi selama ini.