Mereka mengaku kurangnya perhatian untuk operasional organisasi Perhimpunan Mahasiswa Pasbar seperti Imapasbar DIY dan lain-lain. Dikatakannya bahwa sampai saat ini perkumpulan Mahasiswa Pasaman Barat yang ada di Yokyakarta belum dilantik atau di kukuhkan.
“Mudah-mudahan dalam waktu dekat dengan hadirnya Ketua DPRD Pasbar, Parizal Hafni dan rombongan malam ini melalui acara silaturahmi dan dialog kedepan dapat dilantik,” harap Bahri.
Sementara Endra Yama salah seorang Wakil Ketua DPRD Pasbar yang juga hadir mengatakan, mereka sangat bersyukur dapat bertemu dengan adik-adik kami Imapasbar Yogyakarya, atau mahasiswa Pasbar yang sedang menuntut ilmu di Yogyakarta ini.
“Alhamdulillah kita bisa bertemu dan bersilaturahmi dengan para mahasiswa kita yang ada di Yogyakarta” ujar Endra Yama.
Hendra berharap semoga dalam waktu dekat Perkumpulan Mahasiswa Pasaman Barat yang ada di Yogyakarta dapat dilantik.
Endra Yama dalam pertemuan itu juga berharap agar adik adik Mahasiswa yang merupakan ujung tombak Pendidikan dari Pasaman Barat yang ada di Yokyakarta mampu memberi masukan, kritikan dan saran yang membangun hingga mampu menjadi Inovasi-inovasi baru, dalam usaha memajukan Pasbar melalui Pembangunan Daerah secara berkala.