Kerjasama Dengan Pemkab, Kodim Pessel Revitalisasai KB Nasional

oleh

Spirit Sumbar – Kodim 0311/Pesisir Selatan dinilai oleh Tim penilai Bulan Bhakti Sosial TNI KB Kesehatan  Provinsi Sumbar, Jumat, 21/10/2016.

Tim yang diketuai Kapten Inf Hendra dengan anggota  sebanyak 3 orang, kegiatan tersebut  dihadiri Muspida Pemda Pessel berlangsung di aula Ma Kodim 0311 Pessel di  jalan H ilyas Yaqub Painan.

Bupati Pessel H Hendrajoni diwakili Asisten III Sekdakab Pessel Rusdianto mengatakan Pesisir Selatan yang memiliki peringkat ketiga sebagai penduduk yang padat.

Jumlah penduduknya sebanyak  429.246 orang, dengan laju pertumbuhan penduduk 0,9 persen, peserta KB Aktif (CPR) 68,1 persen, sebanyak 60,4 persen peserta KB aktif mengunakan metode kontrasepsi modern dan 30,4 persen telah mengunakan MKJP, kemudian total fertility Rate (TFR) atau rata-rata perempuan melahirkan 3,0 persen.

Dikatakan, Suksesnya pelaksanakan Keluarga Berencana (KB)  tidak terlepas dari hasil kerjasama serta dukungan lintas sektor dan mitra kerja, salah satunya mitra  TNI dalam bentuk kegiatan bulan bhakti sosial TNI KB kesehatan.

Dimana kegiatan ini terbukti sangat membantu percepatan pencapaian sasaran program KKBPK  di Pessel.

Peran TNI melalui Bintara Pembina Desa (Babinsa ) di tingkat nagari dan kampung sangat mendukung pelaksanaan kegiatan KKBPK. Hal ini ditandai meningkatnya jumlah PUS yang mengunakan Metode Operasi Wanita (MOW) dan Metode Operasi Pria (MOP) serta meningkatnya jumlah peserta KB dengan Metode Jangka Panjang (MKJP), seperti peserta MOP sebanyak 214 orang, MOW 136 orang, IUD 167 orang, dan implant 1.214 orang.

Menarik dibaca