Kereta Api Seret Minibus di Banuaran

oleh

Padang SPIRITSUMBAR.com – Kereta Api tanpa gerbong menghantam Minibus Honda Freed BA 700 OQ di perlintasan Banuaran, Kecamatan Lubuk Begalung, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) pada Sabtu Oktober 2024 sekira pukul 19.00 WIB.

Sopir minibus saat evakuasi kendaraan mengaku di tengah curah hujan yang cukup tinggi itu, tidak mendengar klakson kereta api. Dia katakan, dalam cuaca yang cukup gelap itu, dia juga tidak melihat cahaya lampu kereta api.

“Saya kaget, begitu sudah berada di atas rel. Tiba-tiba ada kereta api yang menghantam bagian kiri kendaraan dan menyeretnya beberapa meter,” ujar warga Komplek Cendana Mata Air ini.

Akibat kejadian 1 penumpang yang ada di minibus mengalami luka-luka. Sementara, sopir dan 3 penumpang dalam minibus selamat.

Dari pantauan spiritsumbar.com di tempat kejadian perkara (TKP), kereta api langsung mengevakuasi minibus dengan menarik ke jalur awal.

Beberapa kali kereta api membunyikan klakson untuk mengingatkan masyarakat yang berkerumun. Namun bunyi klakson lokomotif tanpa gerbong itu, memang tidak begitu nyaring. Apalagi, pada saat itu, curah hujan cukup tinggi. (Salih)

Menarik dibaca