Kembalikan Kejayaan, Mahyeldi Serahkan Bantuan pada Petani Nagari Talang

oleh

Zulfadri, Wali Nagari Talang, mengatakan, terdapat 100 hektar lahan tidur di Nagari Talang. Ia berharap bantuan bibit jagung yang menurutnya sangat cocok ditanam di kawasan tersebut.

Sementara, Asisten II Pemkab Solok Medison, menyambut gembira rencana pengolahan lahan pertanian di Nagari Talang. Ia berharap kejayaan Kabupaten Solok sebagai sentra pertanian bisa bangkit kembali.

“Insyallah, jika Pak gubernur bantu bibit, kami dari Pemkab Solok akan perlebar akses jalan pertanian sehingga petani lebih mudah membawa hasil pertaniannya nanti,” kata Medison.

Dedi (37), salah seorang pefani penerima bantuan dari Kelompok Tani Muda Berkarya, sangat senang dapat bantuan alat semprot. “Alhamdulillah, alat ini bisa untuk menyemprit ladang cabe saya. Terimakasih Pak Gubernur memang perhatian sama petani,” ucap Dedi.(doa/MMC)

Menarik dibaca