Kapolda Sumbar Dinobatkan Sebagai Dewan Penyantun IWO Sumbar

oleh

SPIRITSUMBAR.com, Padang – Kapolda Sumbar, Irjen Pol. Drs. Fakhrizal, M.Hum, dinobatkan sebagai Ketua Dewan Penyantun Ikatan Wartawan Online (IWO) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).

Penobatan Jenderal Fakhrizal, dilakukan langsung oleh Ketua Umum IWO Sumbar Khadafi Azwar didampingi para pengurus IWO Sumbar, Kamis (5/9/2019).

Pada kesempatan itu, Khadafi memasangkan baju kebesaran IWO pada Fakhrizal yang viral di media sosial dikenal sebagai Kapolda Ninik Mamak.

Ketua IWO Sumbar Khadafi Azwar menyampaikan, kesepakatan meminta Jenderal Fakhrizal sebagai Ketua Dewan Penyantun IWO Sumbar, berdasarkan keputusan rapat yang dihadiri seluruh pengurus IWO Sumbar.

“Dalam rapat di sekretariat IWO, para pengurus mengusulkan Pak Fakhrizal untuk jadi Ketua Dewan Penyantun. Forum rapat sepakat..Hasil inilah yang kita sampaikan pada Pak Jenderal. Alhamdulillah, Pak Fakhrizal menyetujuinya,” ungkap Khadafi.

Meski IWO merupakan organisasi wartawan, ujar Adrian Tuswandi ‘Toaik’, namun kepengurusan IWO Sumbar lebih banyak diisi oleh owner dan pemimpin redaksi media online, seperti Almudazir (pemilik sekaligus pemred mimbarsumbar.id), Isa Kurniawan (Pemred forumsumbar.com), Ikhwan Umar (kabarsumbar.com), Wan Teha (pemred iwosumbar.com), Saribulih (pemred spiritsumbar.com), Delfi Neski (detaksumbar.com).

Menarik dibaca