Jelang Lebaran, Arus Kedatangan BIM Meningkat Tajam

oleh

Spiritsumbar.com – Dua hari menjelang Hari Raya Idul Fitri arus lalu lintas di Sumatera Barat masih lancar. Lonjakan kedatangan justru terjadi di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) dan meningkat dari sebelumnya.

“Dari H-8 sampai H-2 arus lalu lintas hampir di semua titik lancar. Tidak ada kemacetan karena sudah diantisipasi dengan baik dari aparat kepolisian dibantu TNI, unsur Pemda serta pihak lainnya seperti Jasa Raharja,” kata Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno saat mengunjungi beberapa Posko Pengamanan (Pos Pam) di Kota Padang dan Padang Pariaman, Rabu (13/6/2018).

Gubernur Irwan menyebut, sejauh ini tidak ada gangguan keamanan dan ketertiban. “Masyarakat masih nyaman dalam aktifitasnya baik yang datang maupun yang pergi menjelang hari raya. dan mudahan-mudahan kondisi ini terus terjaga,” sebutnya.



Irwan mengatakan, kondisi yang cukup ramai terjadi di Bandara Internasional Minangkabau (BIM). Dari data di bandara sudah tercatat 89 ribu penumpang yang datang dan pergi sejak H-8. Jumlahnya meningkat dari tahun sebelumnya. Yang paling banyak adalah penumpang yang datang.

“Semua ini sudah diantisipasi pihak maskapai dan Angkasa Pura dengan menyediakan pesawat berbadan besar dengan kapasitas penumpang lebih banyak,” ujar Irwan.

Menarik dibaca