Menurutnya, melalui Awesome Review Contest, SEIN mengajak generasi muda berbagi kisah tentang bagaimana fitur-fitur Galaxy A32 membuat mereka bisa lebih menikmati passion masing-masing. “Semoga ulasan-ulasan kamu tentang Galaxy A32 bisa menjadi inspirasi bagi orang lain untuk mengejar dan menikmati passion-nya lebih maksimal lagi,” jelasnya.
“Terlebih lagi, dengan me-review smartphone dan manfaatnya di kehidupan kita. Hal itu juga bisa membantu mengembangkan kreativitas. Sekaligus mengasah berbagai keterampilan. Mulai dari bikin video, melakukan editing, menulis naskah, hingga public speaking, yang tentunya akan sangat bermanfaat dalam mendukung keseharian kita,” lanjut Irfan.
Melalui Awesome Review Contest, para generasi muda berkesempatan untuk memenangkan 3 unit Galaxy Buds Live, 1 unit Galaxy Watch Active2 dan 6 unit Headphone AKG Y500, serta diajak untuk mengenal lebih dalam smartphone yang mereka miliki dan menuangkan kreativitasnya dalam bentuk product review di media sosial.
Dengan Galaxy A32, siapa pun dapat dengan mudah berkreasi sambil memanfaatkan Awesome Quad Camera 64MP, layar Super AMOLED 90Hz, dan tahan seharian berkat baterai besar 5.000 mAh.
Masyarakat Indonesia memanfaatkan perkembangan teknologi internet untuk menikmati berbagai konten video, 76,4 persen dari mereka gemar menikmati konten Vlog dan 63,3 persen gemar menikmati konten video podcast. Selain itu, konten bertema product review juga menjadi salah satu tipe yang diminati oleh masyarakat.