Spirit Sumbar – Bupati Limapuluh Kota Irfendi Arbi menyambut baik kegiatan Jambore dan temu ajang kreatifitas PKB/PLKB dan kader PPKBN/PPKBJ. Ia berharap kegiatan itu mampu meningkatkan pengetahuan dan motivasi penggiat KB di lapangan buat memantapkan dan mempercepat keberhasilan program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK).
Hal itu disampaikan Bupati Irfendi dalam sambutannya pada acara puncak Jambore dan temu ajang kreatifitas PKB/PLKB dan kader PPKBN/PPKBJ tingkat Kabupaten Limapuluh Kota di arena Medan Nan Bapaneh Nagari Tarantang Kecamatan Harau, Sabtu (12/11/2016).
“Kita berharap Jambore ini mampu mempercepat keberhasilan program KKBPK sebagai bagian integral dari pembangunan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Limapuluh Kota. Sejauh mempunyai kebijakan, saya akan berusaha mendukung buat suksesnya program KB di daerah ini,” ungkap Irfendi.
Menyimak laju pertumbuhan penduduk di Kabupaten Limapuluh Kota yang masih di atas rata-rata nasional, Irfendi mengingatkan BPPKB setempat beserta seluruh jajaran untuk bekerja keras mengunjungi dan berdialog dengan keluarga-keluarga untuk tercapainya upaya pengendalian penduduk. Semua petugas diharapkan lebih inten memberikan edukasi dan pencerahan kepada setiap keluarga dan masyarakat tentang pentingnya program perencanaan hidup sehat dan sejahtera melalui program kependudukan, KB dan pembangunan keluarga.