Pemimpin yang tidak ada tindakan, hanya pandai bicara (No Action Talk Only). Pada saat berusaha menjalankan visi memang tidaklah mudah. Jalan terbaik dalam menjalankan visi adalah dengan berusaha mencontohkan dan konsisten serta selalu mengacu pada visi yang menjadi kesepakatan yang telah dibuat bersama.
Pemimpin yang baik harus bisa menginspirasi orang-orang yang dipimpinnya.Tidak ada buku panduan yang pas dan pasti tentang cara menginspirasi orang lain.
Namun hal yang pasti adalah hanya pemimpin yang melakukan apa yang dikatakannya yang bisa memberi inspirasi bagi orang yang dipimpinnya.
Menurut Siagian (1982) kepemimpinan yang efektif adalah kepemimpinan yang mampu menumbuhkan, memelihara, dan mengembangkan usaha dan iklim yang kooperatif dalam kehidupan organisasional, dan yang tercermin dalam kecekatannya mengambil sebuah keputusan.
Pemimpin yang baik adalah orang yang pandai memotivasi. Memotivasi bukan perkara yang mudah. Dalam memotivasi diperlukan dosis serta ukuran yang tepat dan pas agar hasilnya pun bisa maksimal.
Pemimpin yang baik akan memotivasi stafnya dengan hati. Dengan harapan agar orang yang dimotivasi bukan hanya mampu bekerja lebih baik dan mempertahankan kinerjanya. Akan tetapi juga bisa menjadikan sesuatu hal yang baik menjadi sebuah kebiasaan atau membudaya didalam kehidupannya.