Kemudian Bupati juga menghimbau kepada segenap kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan masyarakat untuk memanfaatkan program-program Bank Nagari Syariah (BNS). “Banyak program yang ditawarkan, kepada OPD terkait lakukan penjajakan kerja sama, dan masyarakat diharapkan juga beralih kepada BNS ini,” harapnya.
Yang perlu dilakukan pihak BNS ke depannya, kata Bupati Irdinansyah, melaksanakan berbagai sosialisasi. “Sebenarnya masyarakat banyak yang berminat memanfaatkan BNS ini, namun karena masih keterbatasan informasi masih belum banyak masyarakat yang tahu kelebihannya, karena itu kalau bisa ada sebuah mobil unit yang selalu berkeliling di pasar-pasar untuk memberikan informasi, laksanakan sosialisasi kepada para ulama, dan Videotron ini juga bisa dimanfaatkan,” tukas Irdinansyah.
Sebagai bentuk dukungan penuh, di kesempatan itu Bupati Irdinansyah menyampaikan ia akan mendaftar sebagai nasabah selepas acara itu. “Sesuai pepatah rang tuo kito, tukang mandi kudo tantu harus basah lo kalau mamandian kudo, maka selepas ini saya akan mendaftar sebagai nasabah dan besaran tabungan tentu rahasia,” ujarnya disambut tepuk tangan meriah para undangan.
Sebelumnya Direktur Utama Bank Nagari Dedi Ihsan menyampaikan Bank Nagari Syariah (BNS) sudah ada lima kantor Cabang di Sumatera Barat. “Kita sudah resmikan dua yang baru yakni Bank Nagari Syariah Batusangkar dan Bukittinggi. Sebelumnya kita sudah ada di Kota Solok, Kota Padang dan Kota Payakumbuh,” katanya.