“Melalui momentum hari jadi Kabupaten Limapuluh Kota ini, saya mengajak kita semua untuk bermuhasabah, merekontruksi mana hal-hal baik yang perlu dipertahankan serta mana hal-hal yang harus diperbaiki. Untuk itu, mari kita bergandengan tangan saling menguatkan dalam memajukan Limapuluh Kota kedepan,”ujarnya.
Dikatakannya, selama ini selain fokus menurunkan angka kemiskinan, pihaknya juga menjadikan sektor kesehatan, pendidikan, kesejahteraan masyarakat, beserta infrastruktur menjadi perhatian utama. “Kita sangat bersyukur dianugrahi wilayah yang kaya dengan potensi dan warisan sejarah yang mencerminkan kebersamaan dalam mengembangkan daerah ini,”sebutnya.
Dirinya meminta, prestasi yang selama ini diraih dijadikan motivasi dan pelecut semangat dalam menyuguhkan pelayanan terbaik bagi masyarakat. “Kepada semua pihak, saya mengajak bekerja dan sama-sama bekerja, bergandengan tangan mewujudkan Kabupaten Limapuluh Kota yang Sejahtera dan Dinamis, yang Maju, Amanah, Bermartabat dan Berpendidikan (MANTAP), berlandaskan Iman dan Taqwa,” papar Irfendi.(*)