Spiritsumbar.com, Padang – Stok kebutuhan pokok di Padang dipastikan terjaga di bulan Ramadhan hingga Idul Fitri 1438 H. Tak hanya itu, harga berbagai kebutuhan pangan mulai dari beras, cabe, gula, minyak goreng, daging, terigu dan lainnya itu pun diupayakan tetap terkendali alias tidak melambung tinggi.
Hal itu mengemuka dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Tim pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Padang semester pertama tahun 2017, di Ruang Abu Bakar Jaar, Balaikota, Rabu (24/5/2017).
Kegiatan tersebut dibuka Walikota Padang H. Mahyeldi Ansharullah dan diikuti pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemko Padang bersama stakeholder terkait.
Walikota mengatakan, pengendalian inflasi secara intensif memang menjadi upaya rutin yang biasa dilakukan khususnya di bulan Ramadhan hingga lebaran. Maka dari itu, TPID Kota Padang harus meningkatkan sinergitas dan memiliki strategi dalam menjaga ketersediaan dan kestabilan harga barang pangan tersebut.