Spirit Sumbar – Wakil Walikota Sawahlunto Ismed, SH menginstruksikan dengan tegas kepada seluruh aparatur negara yang terlibat dalam proses penganggaran, perencanaan, pelelangan dan pengadministrasian serta pengawasan pelaksanaan konstruksi dan pengadaan barang dan jasa agar memperhatikan kualitas konstruksi dan mengedepankan azaz manfaat.
Ia juga mengajak para pengusaha konstruksi untuk bersama-sama memajukan kota dengan mengedepankan kualitas pekerjaan konstruksi. “Jangan asal jadi, asal selesai, tapi tidak memperhatikan kualitas pekerjaan” ujar Ismed saat membuka acara sosialisasi jasa konstruksi dan pengadaan barang yang diselenggarakan oleh Dinas Pekerjaan Umum Kota Sawahlunto.
Sosialisasi yang di selenggarakan, Selasa (26/4/2016) tersebut diikuti oleh Pejabat Kuasa Pengguna anggaran (KPA) dan Pejabat Pelaksana Kegiatan (PPK) dinas instansi se-kota Sawahlunto.
Dalam kesempatan itu Ismed juga memaparkan bahwa hingga memasuki akhir bulan ke 4 ini proses pelaksanaan program pembangunan fisik telah mencapai 25 hingga 30%. Ia menargetkan dengan sosialisasi dan penekanan yang dilakukan pihaknya proses tersebut dapat mencapai 95 % di akhir tahun nanti.
RNI
Lebih lengkap, di versi cetak: