SPIRITSUMBAR.com, Jakarta – Usai sudah permasalahan Seleksi CPNS Kab.Solok Selatan tahun 2018 a.n Romi Syofpa Ismael.
Dokter gigi ini adalah salah satu tenaga PTT di lingkungan Pemerintah Daerah Kabuopaten Solok Selatan yang mengikuti tes CPNS daerah formasi 2018 dari pendaftaran umum.
Namun masalah yang terjadi ketika dokter gigi ini dinyatakan lulus dalam tes tersebut banyak masalah yang timbul. Ini terjadi, akibat syarat dan ketentuan yang berlaku pada penseleksian yang rancu pada standard syarat dan aturan. Akibatnya CPNS ini tidak dapat meneruskan dan di nyatakan gugur.
Berita menuai akibat kesalahpahaman antara Pemkab Solok Selatan dan Romi Syofpa Ismael di media sosial maupun media cetak serta elektronik akibat pencabutan status CPNS daerah ini, dengan alasan tidak memenuhi aturan dan standar. Karena adanya kekurangan dan cacat fisik ( disabilitas).
Artikel Lainnya
Perjuangan Romi sampai saat itu mengadu kepada Wakil Gubernur H. Nasrul Abit dan mendapat tanggapan serius.
Dalam perjalanan proses ini wakil gubernur sempat menyurati dan menanyakan kepada Bupati solok selatan. Namun belum dapat jawaban, dan pada akhirnya Romi menyurati presiden atas perlakuan diskriminasi.