Ingin Maju, Pessel Harus Genjot Potensi Diri

oleh

Spiritsumbar.com – Tim Safari Ramadhan Provinsi Sumatera Barat Wakil Gubernur Nasrul Abit melakukan kunjungan ke Masjid Nurul Haq, Nagari Pasar Tapan, Kecamatan Basa Ampek Balai Kabupaten Pesisir Selatan, Minggu ( 27/5/2018) malam.

Wagub Nasrul Abit dalam kesempatan itu menyampaikan, pelaksanaan pembangunan 10 tahun terkahir ini di Pesisir Selatan telah memberikan peningkatan pembangunan dimana menurut data statistik dari tahun ke tahun terus mengalami kemajuan yang ditandai dengan terus meningkatnya Indeks Pembangunan Manusia (IPM).

Pada tahun 2016, IPM Kabupaten Pesisir Selatan telah mencapai 68,39. Angka ini meningkat sebesar 0,32 poin dibandingkan dengan  tahun 2015 sebesar 68,07 dan tahun 2017 hingga hari ini Indeks Pembangunan Manusia Pesisir Selatan sudah meningkat bernilai 70 point.

Pesisir Selatan bukan lagi daerah tertinggal, jangan sampai masyarakat terlena lalu tak berbuat dan nanti bisa kalah dengan kabupaten Mentawai yang hari ini berjuang keras melepaskan diri dari karegori daerah tertinggal, ujar Nasrul Abit.

Hadir dalam kesempatan itu, Kadis Perikanan, Kadis Kesehatan, Dinas PSDA, Kepala Rumah Sakit Pratama Tapan, Bapoeda, Biro Binamental, Biro Humas, Camat Basa Ampek Balai, Walinagari Pasar Tapan, tokoh masyarakat Tapan.

Menarik dibaca