Dalam masa reses sidang kedua tersebut, Nurnas juga menampung aspirasi masyarakat, khususnya dalam sektor peningkatan perekonomian mereka, seperti nelayan dan pelaku UMKM.
Nurnas juga bangga terhadap masyarakat Padang Pariaman, khususnya Nagari Ketaping yang tidak mengeluh karena imbas covid-19. Karena guliran perekonomian dari usaha mereka masih bisa berjalan. Meskipun tidak sama dengan sebelum pandemi mepanda.
“Saya bangga dengan saudara-saudara saya semua, karena tidak mengeluh dengan kondisi yang ada, padahal daerah lain selalu mengeluh dengan kondisi saat ini,” ucap Nurnas lagi.
Dalam melaksanakan reses sidang kedua, selain melakukan pertemuan formal dengan unsur pemerintah nagari, jorong dan perangkat lain. Nurnas juga mengunjungi warung-warung kecil atau pelaku UMKM. Untuk berdialog pada pedagang dan pengunjung, sehingga bisa menerima masukan untuk diperjuangkan di Provinsi.
Ketika akan meninggalkan lokasi. Nurnas menegaskan agar masyarakat jangan ragu intuk melaporkan ketimpangan yang terjadi, khususnya dalam memantau bantuan langsung tunai (BLT), pasca PSBB. “Tolong monitor terus perkembangan daerah kita, jika ada ketimpangan segera laporkan, khususnya BLT kemarin,” tukuk Nurnas. (rel)