SPIRITSUMBAR.com, Dharmasraya – Anggota Komisi IV DPR RI dari fraksi PKS, Dr. H. Hermanto, S.E, MM menyerahkan 40 unit alat dan mesin pertanian (alsintan) kepada 40 kelompok tani dari berbagai daerah yang ada di kabupaten Dharmasraya pada hari Kamis,(6/9/2021)di halaman di kantor Dinas Pertanian kabupaten Dharmasraya.
Langkah ini sebagai upaya meningkatkan kebutuhan peralatan pertanian kepada kelompok petani yang ada di Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat (Sumbar).
Penyerahan dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Dharmasraya Fraksi PKS Irmon dan Ketua DPD PKS Dharmasraya H. Widayatmo. Juga, hadir Dinas Pertanian Dharmasraya yang diwakili sekretaris dinas, Martin Efendi,
Hermanto, mengatakan pemberian alat pertanian ini, untuk memudahkan pengelolaan pertanian dan menghasilkan gabah atau beras yang sangat memuaskan. Kedepannya, Kabupaten Dharmasraya sebagai daerah lumbung padi ditingkat Sumatera Barat atau pun tingkat nasional.
“Kami memberikan bantuan kepada 40 petani, Alsintan di antaranya, Combine Harvester Multicomodity, Cultivayor, Handsprayer, Traktor 4 dan Traktor 2, Rice transplater, Pompa Air, Power Theser, Crown Series serta Power straiser Multiguna,” ujarnya.
Dia berharap alsintan ini bermanfaat dan dipakai sesuai kebutuhan para petani yang ada di kabupaten Dharmasraya.
Tonton Video Penolakan Budiman Terkait Hak Angket
Hermanto, meminta kelompok tani agar bisa menjaga alsintan tersebut dengan sebaik – baiknya. Serta, digunakan semana mestinya. “Sektor pertanian kalau dikelola dengan tekun dan sabar, In Syaa Allah menghasilkan, ” ujarnya.
Sementara itu Ketua DPD PKS Dharmasraya H. Widayatmo mengatakan DPD PKS Dharmasraya mengucapkan bersyukur dan terimakasih kepada Hermanto yang telah peduli kepada Petani Kabupaten Dharmasraya (eko)