PADANG SpiritSumbar.com – Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak balita. Hal ini, akibat dari kekurangan gizi kronis. Untuk itu, Stunting harus di antisipasi sejak dini, yaitu sejak proses kehamilan
Hal itu disampaikan Camat Lubuk Begalung, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Heriza Syafani, S.STP, M.PA, terkait keberhasilan Banuaran menekan angka stunting, Sabtu, 9/7/2022
Dia tegaskan, stunting pada anak memang harus menjadi perhatian dan diwaspadai. Kondisi ini dapat menandakan bahwa nutrisi anak tidak terpenuhi dengan baik.
Jika dibiarkan tanpa penanganan, stunting bisa menimbulkan dampak jangka panjang kepada anak. Anak tidak hanya mengalami hambatan pertumbuhan fisik, tapi nutrisi yang tidak mencukupi juga memengaruhi kekuatan daya tahan tubuh hingga perkembangan otak anak.
Untuk pencegahan stunting, pemerintah terus berupaya dengan berbagai program. Diantaranya, dengan pemenuhan gizi pada masa usia balita.
Dia berharap peran Posyandu sangat strategis untuk mencegah stunting. Tentu saja, para kader posyandu yang didukung Pembina dari dinas kesehatan bisa bekerja secara maksimal dan inovatif. Guna memberikan penyadaran pada ibu hamil dan orang yang punya balita.
Video : PKK Banuaran Gali Potensi Anak Negeri
“Alhamdulillah. Hasil yang telah dicapai, tentu saja berkat kerja keras seluruh elemen. Ke depan semua komponen harus lebih berperan lagi,” ujarnya.
Dia katakan perbaikan sarana prasarana seperti kakus juga terus digenjot. “Tahun ini Kelurahan Banuaran mendapatkan perbaikan Kakus untuk 100 rumah oleh DPRKPP (Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman serta Pertanahan.red),” ujarnya. (Salih)
TP PKK Banuaran Sukses Tekan Angka Stunting