Sementara itu, mewakili Ketua Pengurus Masjid Al Istighfar Yani menyampaikan, Mushalla Al Istighfar berukuran 9 kali 9 meter dibangun berkat bantuan dana dari anggota DPRD Kota Padang Rafdi dan swadaya masyarakat setempat.
“Alhamdulillah suwadaya masyarakat setempat terkumpul lebih kurang Rp60 Juta dan siraman dana Anggota DPRD Kota Padang Rafdi lebih kurang Rp30 Juta. Hari ini berkenan Waki walikota Padang, Bapak Hendri Septa meresmikan pemakaian mushalla ini. Mewakili masyarakat kami ucapkan terimakasih atas kedatangan bapak,” ujarnya.
Hadir dalam peresmian mushalla tersebut, Anggota DPRD Kota Padang Rafdi, Camat Pauh Jasman, Lurah Koto Lua Sabir, Ketua LPM Zainal, Ketua RW 01 Edwar Rajo Alam, Ketua RT 04 Nofriadi, Pengurus Mushala Al-Istighfar, Babinsa – Babinkamtibmas, Tokoh Masyarakat, alim ulama dan bundo kandung. (Salih/rel)