Pernyataan tegas itu mereka sampaikan di hadapan puluhan wartawan peliput di DPRD Sumbar dalam bentuk jumpa pers, di ruangan khusus gedung putih tersebut.
Dalam kesempatan tersebut HM. Nurnas mengatakan, sampai saat ini, Kamis (30/4/2020), masih belum juga bertambah input data penerima bantuan, masih 3 kota 1 kabupaten (Kota Padang Panjang, Bukittinggi, Pariaman dan Kabupaten Agam).
“Sampai saat ini, baru kota Pariaman, Padang Panjang, Bukittinggi dan Kabupaten Agam, belum juga bertambah. Bahkan ada kabar terbaru, malah kabarnya data Agam dikembalikan. Ini cukup aneh,” tegas Nurnas.
Ditambahkannya, semestinya sebelum PSBB, bantuan langsung tunai tersebut sudah harus diterima masyarakat, sehingga tidak bertele-tele seperti saat ini.
“Pada waktu itu kita sudah minta sama gubernur agar segera. Gubernur mengatakan ya, namun sampai saat ini, masih juga tidak bergerak,” tambahnya lagi.
Pernyataan Nurnas tersebut dipertegas Hidayat, ia meminta agar paling lambat Senin (4/5) depan bantuan tersebut harus sudah diterima masyarakat.