Spirit Sumbar – Akhirnya Anggota DPRD Kota Padang menggelar Rapat Paripurna penyampaian hak angket tentang Baznas menjelang libur lebaran, Jumat 8/6/2018.
“Paripurna dengan agenda penyampaian dari inisiator hak angket Baznas Kota Padang, kepada paripurna DPRD dihadiri 29 orang menandatangani absen, 1 orang sakit dengan keterangan surat dari dokter,”ujar Ketua DPRD Padang Elly Thrisyanti.
Menurut inisiator hak angket DPRD Kota Padang, Erisman menyampaikan alasan para inisiator mengajukan hak angket di paripurna sesuai jadwal ditetapkan Badan Musyawarah DPRD Padang.
Menurut Erisman para inisiaotor Hak Angket adalah, ke enam Anggota Fraksi Gerindra. Mereka adalah Delma Putra, Elly Thrisyanti, Dewi Susanti, Erisman, Mailinda Rose dan Muzni Zen.
Sementara dari Golkar ujarnya inisiator hak angket adalah Wahyu Iramana Putra, Jumadi, Miswar Jambak, Zulhardi Z Latif. Berikutnya, Maidestal Hari Mahesa, Dasman, Yuhilda Darwis (PPP). Juga Osman Ayub, Rafli, Yendril, Elvi Amri, (Hanura) Iswandi (PDIP/PKB) Yulisman, Syafaruddin, Ilham Maulana (Demokrat) dan Amrizal Hadi, Dian Anggraini Oktavia, Azirwan (Nasdem).
Menariknya, tak satupun anggota Fraksi PAN PKS dan PDIP yang mendukung hak angket. Malahan, secara perorangan beberapa anggota fraksi lain juga tidak memberi dukungan. Hal ini terlihat dari ketidakhadiran mereka dalam rapat paripurna tersebut.