Timnas Indonesia berhasil membungkam Kamboja 4-2 pada laga perdana. Sedangkan menghadapi Laos, Tim Garuda menang dengan skor 5-1.
Sedangkan The Golden Dragon Warriors, julukan Vietnam yang berada di posisi kedua, juga berhasil menghempaskan Laos 2-0 pada laga pembuka. Kedigdayaan skuad Park Hang-seo terlihat saat meencukur Malaysia dengan skor 3-0.
Pertanyaannya, mampukah Timnas Indonesia mempertahankan pemuncak klasemen Grup?
Baca :
Jelang Laga Piala AFF, Indonesia Masih Unggul Atas Vietnam
Kalah Telak, Malaysia Melorot ke Posisi 3
Timnas Indonesia Gasak Laos 5-1 di Ajang AFF
Walau Menang, Timnas Indonesia Dapat Pelajaran dari Kamboja
Hal itu akan dibuktikan pada laga menghadapi Vietnam pada Rabu, (15/12/2021) pukul 18.30 wib.
Jika menang atau minimal seri, maka skuad Garuda akan tetap bercokol sebagai pemuncak Grup B, Piala AFF 2020.
Bahkan, jika menang, Indonesia dipastikan lolos ke babak berikutnya. Sedangkan pertandingan terakhir, menghadapi Malaysia, tidak begitu berpengaruh bagi Evan Dimas dkk.