Hadapi US SD, Disdik Agam Ambil Langkah Taktis

oleh

Spirit Sumbar – Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Agam, Sumatera Barat akan mendistribusikan naskah Ujian Sekolah (US) SD, MI dan program paket A di 16 kecamatan, Sabtu (14/52016).

“Pendistribusian naskah ini akan dilakukan di dua tempat yakni, Agam wilayah timur di UPT Pendidikan TK/SD dan LS Kecamatan Banuhampu, sedangkan untuk Agam wilayah barat di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Agam di Lubuk Basung,” kata Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Agam Fauzir, Kamis pada wartawan di ruang kerjanya.

Dia paparkan bahwa pendistribusian ini berdasarkan surat Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sumbar Nomor: 421/655/Dikdas-2016 pada 15 April 2016.

Fauzir menjelaskan bahwa setelah soal selesai diserah terimakan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sumatera Barat kepada Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Agam.

Selanjutnya diserahkan kepada Kepala UPT Pendidikan TK/SD dan LS se Kabupaten Agam, agar langsung didistribusikan ke sekolah penyelenggara. “Soal disimpan dan diamankan di sekolah penyelenggara,” terangnya.

Pendistribusian soal di UPT Pendidikan TK/SD dan LS Kecamatan Banuhampu diperuntukan untuk Kecamatan Baso, Ampek Angkek, Candung, Tilatang Kamang, Kamang Magek, Palupuh, Banuhampu, Sungai Pua, IV Koto, Malalak dan Matur.

Menarik dibaca