H. Rusdi, Teknokrat yang Siap Berkiprah di DPRD Padang

oleh

Mantan Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Padang, H. Rusdi, ST, MT mengatakan bencana banjir tidak terlepas dari ulah manusia. Termasuk pembangunan yang tidak sesuai.

“Jika perencanaan pembangunan, baik jalan maupun drainase dilakukan secara tepat maka banjir bisa diminimalisir,” ujar Rusdi yang saat ini terdaftar sebagai Calon Legislatif Partai Demokrat Daerah Pemilihan Padang 4 (Lubuk Begalung dan Bungus Teluk Kabung).

Kepala Bidang Sarana Prasarana Dinas Pendidikan Padang itu mencontohkan pembangunan jalan lingkung yang lebih tinggi bahu dibandingkan badan jalan. Menurutnya, air akan mengalir di badan jalan. “Tentu hal ini akan mempercepat kerusakan jalan,” ujar Rusdi yang meniti karir di Dinas PUPR Kota Padang dari staf ini.

Rusdi juga mengkritisi pembangunan riol yang tidak memenuhi syarat. Dengan curah hujan di Kota Padang yang tinggi, harus disikapi dengan pengadaan riol memadai.

“Sebagian besar riol dibuat dangkal dan diameter kecil. Parahnya, lagi tertutup pula dengan bak kontrol yang tidak memenuhi syarat,” ujar Rusdi yang pernah saat jadi kasi mewakili Kepala Dinas PUPR menjemput penghargaan ke pusat bersama Walikota Fauzi Bahar.

Menarik dibaca