Gubernur Mahyeldi Minta PWI Perjuangkan Porwanas di Sumbar

oleh

Gubernur Mahyeldi sepertinya ingin Sumbar senantiasa menjadi ajang pertemuan berskala nasional dan internasional. Tak terkecuali kegiatan olahraga yang melibatkan banyak atlet.

Gubernur yang Buya ini menyadari bahwa dengan berbagai event dan pertemuanlah usaha kecil dan menengah bisa berkembang. “Geliat UMKM harus terus kita pacu, dengan melakukan terobosan dan inovasi,” sebut Buya seraya menambahkan bahwa berbagai even dan kegiatan itu harus kita dukung bersama dalam bentuk anggaran.

Pertemuan pengurus PWI Sumbar dengan Gubernur, didampingi Kepala Dinas Kominfotik, Jasman Rizal. Dalam suasana diskusi itu Gubernur juga menyebutkan Sumbar fokus pada sektor pertanian plus tanaman jagung. Diktakan, pemprov tahun ini menganggark an 10 persen dari APBD 2022 untuk sektor pertanian agar ekonomi petani meningkat. Gubernur yang baru meluncurkan program Subuh Mubarokah bagi ASN ini juga akan memasyarakatkan hari Sabtu dan Minggu sebagai hari rekreasi dan olahraga keluarga Sumbar.

Menarik dibaca