Grammatophilum sp memiliki sepal dan petal berwarna kuning kehijauan dengan bercak coklat kehitaman. Panjang batangnya bisa sebesar lengan orang dengan panjang 3 meter menyerupai tebu. Hidupnya termasuk epifit menempel di batang kayu, bahkan di perbukitan berbatuan juga pernah dijumpai.
Apabila sedang berbunga satu rumpun anggrek Grammatophilum sp bisa mencapai ratusan kuntum. Dengan tangkai bisa mencapai 2,5-3cm tinggi ada yang mencapai 2 m dan bunganya tahan lama lebih dari 1 bulan.
Anggrek tebu luar biasa, konon sekali berbunga hanya 4 tahun sekali, 1 rumpun anggrek tebu bila berbunga berkisar 4 sampai 6 tangkai. Tetapi di Patricia nursery-Gardening Made Easy- Muaro Sijunjung anggrek macan ini berbunga setiap tahun 1 kali, sedang berbunga sudah 1 bulan tak layu baunya harum, bahkan tangkai bunga diluar dugaan bisa sampai 10 tangkai, ini sangat jarang terjadi dan kejadian yang sangat langka, dari anggrek tebu budidaya.