GOW Tanah Datar Sambut Ramadhan Do’a dan Zikir

oleh

Spiritsumbar.com, Batipuh – Menyambut bulan Ramadhan 1438 H, GOW (Gabungan Organisasi Wanita) Tanah Datar melaksanakan do’a dan zikir bersama di objek wisata Tanjung Mutiara, Nagari Batu Taba Kecamatan Batipuh Selatan, Jum’at (19/5/2017).

Ketua GOW, Ny. Retry Zuldafri dihadapan Camat Yatriwel, Forkopimca, Wali Nagari, Kabid PUJ dan PP Dinas Sosial Melly Hendrayani dan undangan lainnya mengatakan, zikir bersama sengaja dilaksanakan di luar ruangan karena selain ajang silahturahmi menyambut bulan suci Ramadhan juga untuk memperkenalkan objek wisata danau Singkarak, khususnya di Tanjung Mutiara ini.

“Tadi saya sempat berbincang dengan Ibu dari Polres dan ia mengatakan baru sekali ke objek wisata ini dan ternyata disini cukup indah dengan pemandangan danaunya dan Insya Allah beliau akan ke sini lagi bersama ibu-ibu lainnya,” sampai Yetri.

Yetri menambahkan, GOW beberapa waktu lalu juga telah melaksanakan kegiatan luar ruangan. “Kita telah melaksanakan gotong royong di desa terindah didunia Pariangan, sekarang kita laksanakan do’a dan zikir disini, dengan harapan semoga kita kembali fitrah memasuki Ramadhan tahun ini” ujarnya.

Diakhir sambutannya Yetri juga menyampaikan permohonan maaf kepada segenap anggota GOW dan juga masyarakat Tanah Datar, “Saya pribadi bersama pak Wabup Zuldafri menyampaikan mohon maaf lahir bathin atas kesalahan yang disengaja maupun tidak di sengaja selama ini, semoga kita bisa kembali fitrah sebelum memasuki ramadhan ini, sehingga amal ibadah yang kita laksanakan dibalas dengan pahala yang setimpal oleh Allah SWT” sampainya.

Menarik dibaca