Menurut Nasrul Abit, pada dasarnya surat rekomendasi atau penetapan pasangan calon ini sudah keluar pada 26 Februari 2020. Namun karena kondisi masih dalam pandemik COVID-19, surat tersebut baru bisa dijemput Senin (22/6 /2020) .
“Kalau soal SK sudah keluar sejak Februari. Namun karena COVID-19, baru bisa kita jemput kemarin,” ujar Nasrul Abit.
Nasrul Abit menjelaskan, Sumatera Barat unggul untuk semua adalah visi yang diusung pasangan ini. Untuk mewujudkan hal tersebut beberapa misi program unggulan pun sudah disiapkan. Sumatera Barat saat ini, membutuhkan pemimpin yang berpengalaman, selalu hadir bersama masyarakat dan, paham terhadap dinamika daerah.
“Melihat Sumatera Barat secara luas, baik dalam skala kedaerahaan, nasional maupun internasional. Kami yakin, berbekal kemampuan, pengalaman selama ini memimpin daerah serta didukung kepercayaan masyarakat. Semua yang kita inginkan akan segera kita wujudkan,” ujar Nasrul Abit.
Lebih lanjut Nasrul Abit, perjuangan telah direstui oleh partai Gerindra. Dukungan partai, sangat diperlukan untuk syarat ikut dalam Pilkada. Hal ini sesuai dengan visi partai Gerindra untuk menciptakan mensejahterakan masyarakat dalam keadilan sosial.