SPIRITSUMBAR.com, Padang – Sebagai sosok yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, dan memberikan ceramah agama setiap saat, tentunya peran mubaligh, ustadz, ustadzah dan penceramah agama sangat signifikan dalam upaya pengendalian virus Covid-19.
Hal itu disampaikan Gubernur Sumbar yang diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan Drs. H. Syafrizal Ucok, MM ketika membuka Sosialisasi Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 melalui penceramah agama/mubaligh Tingkat Sumbar, di Hotel Rocky Padang, Kamis (25/11/2021).
Karena itu, kata Syafrizal Ucok, diharapkan mubaligh, ustadz, ustadzah dan penceramah mengambil peran aktif dalam upaya penegakan protokol kesehatan dan mendorong masyarakat melakukan vaksinasi.
“Kita sayangkan masih ada masyarakat yang percaya pada hoax, sehingga tidak percaya adanya Covid-19 dan mereka ini tidak mau divaksin,” kata Syafrizal Ucok, mantan Wakil Bupati Pesisir Selatan ini.
Vaksinasi merupakan ikhtiar dalam melawan virus Covid-19. Mereka yang sudah divaksin akan kuat imunnya, sehingga jika terpapar Covid-19 tidak beresiko tinggi, mungkin seperti orang demam saja.
“Kita harapkan masyarakat dapat menjalani vaksinasi, sehingga jumlahnya mencapai 70 persen atau lebih dan akan terbentuk kekebalan kelompok,” kata Syafrizal Ucok.