Gadget, Maju atau Hancur

oleh

Pada era globalisasi sekarang ini, pengaruh gadget telah menggeser nilai-nilai sosial dalam masyarakat. Ini juga berdampak pada sikap anak, Himbauan orang tua juga tidak dihiraukan. Mereka lebih peduli dengan gadgetnya, ego mereka juga lebih meningkat.

Anak sekarang lebih banyak bermain di rumah bersama gadgetnya daripada bergaul dengan teman sebaya. Hal tersebut dikarenakan mereka beranggagapan bahwa prmainan di gadget tidak menguras tenaga.

Kecanggihan teknologi gadget bisa mengalahkan perhatian anak terhadap orangtua dan begitu pula orangtua lebih mendahului gadget dibandingkan kebutuhan anaknya. Dengan gadget bisa menghancurkan perkembangan hidup kita.

Di dalam penggunaan gadget ini ada hal positif dan negatifnya yang perlu kita perhatikan secara bersama. Hal tersebut tergantung kepada orang yang menggunakan gadget. Bersama gadget kita bisa maju, bersama gadgetpun masa depan kita juga bisa hancur. Silahkan pilih.

Menarik dibaca