Forum Konsultasi Publik Rancang RPJMD 2017 – 2022

oleh

Bahkan dari masukan dan usulan tersebut dapat diinventarisir, hal-hal apa saja yang sesuai dengan visi misi. Kemudian program yang dirancang pun hendaknya dapat menyentuh seluruh lapisan masyarakat Payakumbuh. Seluruh aspek pembangunan harus menjadi prioritas agar kemakmuran masyarakat dapat kita capai”, jelas Walikota Riza.

Menurut Walikota Riza, saat ini APBD kota Payakumbuh telah masuk kategori ideal, sesuai dengan saran dari Kementerian Dalam Negeri.

“APBD kota Payakumbuh saat ini sudah tergolong ideal dan berpihak pada masyarakat, dimana belanja langsung telah mencapai 60% dan sebaliknya belanja tidak langsung sekitar 40%.

Ini artinya Pemerintah Daerah telah berupaya maksimal membelanjakan anggarannya demi kepentingan masyarakat, seperti pembangunan sekolah, perbaikan jalan dan jembatan, rehabilitasi rumah tidak layak huni, sanitasi, pemeliharaan fasilitas umum, pembuatan MCK Plus, pengairan, dan sebagainya”, ungkap Wako Riza. (wba).

Editor : Saribulih

Baca juga:

loading…


Menarik dibaca