Fadly Amran Sampaikan Rencana Strategis untuk Kota Padang ke Depan

oleh

Padang, SPIRITSUMBAR.com – Calon Walikota Padang, Fadly Amran, menghadiri silaturahmi warga Mustika Pegambiran Ampalu di Masjid Al-Munawwarah

. Acara ini disambut dengan antusiasme yang luar biasa dari masyarakat setempat.

Fadly Amran menyampaikan berbagai rencana dan strategi yang akan diterapkan di Kota Padang jika ia terpilih sebagai walikota.

Dalam kesempatan tersebut, Fadly Amran menerima banyak masukan dari warga. Termasuk permasalahan ketertiban dan keamanan masyarakat.

“Penegakan Peraturan Daerah (Perda) sangat penting untuk menjaga ketertiban dan keamanan. Pemerintah harus memikirkan strategi yang efektif untuk menegakkan aturan demi kebaikan masyarakat,” ujarnya.

Selain itu, Fadly Amran melihat potensi besar dalam pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), terutama UMKM kaki lima.

“UMKM kaki lima harus kita rebranding agar lebih menarik dan memiliki standar yang bisa dijual, sehingga Kota Padang bisa dikenal sebagai kota yang bersih dan tertib,” jelasnya.

Ia menekankan pentingnya rebranding dan peningkatan standar untuk menciptakan citra positif bagi Kota Padang.

Fadly Amran juga fokus pada dunia pendidikan, terutama dalam peningkatan kapasitas dan kualitas guru-guru TPQ. “Buya Maigus selalu menyampaikan pentingnya meningkatkan kapasitas dan kualitas guru-guru TPQ. Kami juga akan memperhatikan kesejahteraan para guru tersebut,” katanya.

Menarik dibaca