Emma Yohana Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan

oleh

SpiritSumbar.com, Pasaman Barat – Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia Hj. Emma Yohanna menggelar Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan. Kegiatan sosialisasi tersebut dilaksanakan di Lapangan Futsal Limbarsa, Ujung Gading, kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) Rabu (29/7/2020)

Anggota DPD RI Hj. Emma Yohanna, dalam paparannya menyampaikan, 4 pilar kebangsaan ini merupakan pemahaman terhadap Pancasila, UU 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika yang harus di implementasikan dalam kehidupan Berbangsa dan Bernegara.

Untuk itu perlu konsepsi, kemauan dan kemampuan yang kuat dan memadai untuk menopang kebesaran, keluasan dan kemajemukan ke Indonesiaan.

Konsepsi tersebut disebut sebagai Empat Pilar Kehidupan Berbangsa dan Bernegara atau Empat Pilar Kebangsaan. Ini suatu karakteristik Indonesia sebagai Bangsa dan Negara yang besar dengan keluasan dan kemajemukan

Emma Yohanna juga menjelaskan bahwa, Empat Pilar Kebangsaan merupakan warisan sekaligus kesepakatan bangsa Indonesia untuk menjaga keutuhan bangsa.

Perkembangan teknologi yang begitu cepat, menuntut bangsa ini untuk menyesuaikan diri.

Bisa dibayangkan, hanya dalam kurun kurang dari 10 tahun, teknologi komunikasi berjalan begitu cepat sehingga pengaruh dari luar dengan mudah masuk.  “Penjaga Indonesia dari perpecahan, tidak lain ialah Empat Pilar itu,” tegasnya.

Menarik dibaca