SPIRITSUMBAR.COM, Tanah Datar – Manajemen Emersia Hotel & Resort Batusangkar, Sumatera Barat memberikan diskon khusus bagi tamu menginap yang datang mengendarai mobil nomor polisi (nopol) atau plat nomor BM (Riau).
General Manager Emersia Hotel Zulkarnain Lubis didampingi Sales Senior Manager Tity Apriati kepada media mengatakan, Emersia Hotel merupakan satu-satunya hotel bintang 4 yang terdapat di Kabupaten Tanah Datar.
Hotel pilihan terbaik di Sumatera Barat ini berlokasi di Jl. Hamka N0.41 Jorong Parak Juar – Kec. Lima Kaum. Letaknya sangat strategis berada di pusat kota Batusangkar.
Emersia Batusangkar memiliki 135 kamar terdiri dari 120 kamar deluxe, 10 kamar Executive, 1 kamar jr. Suite, 3 kamar Emersia Suite dan 1 kamar President Suite.
“Dengan standard bintang 4, hotel ini dilengkapi dengan fasilitas: Sapphire Restaurant, Songket Lounge, kolam renang, fitness center, Family SPA, Family KTV, Playkids, dan Emersia Garden,” ungkap Tity.