Ketua Bamus DPRD Pesisir Selatan, Epiyanto menyampaikan bahwa kunjungan ini menjadi momentum penting untuk berbagi pengalaman dan memperkuat kerja sama antar-lembaga legislatif.
“Kami ingin memastikan bahwa setiap kebijakan yang kami buat dapat selaras dengan regulasi di tingkat provinsi, sehingga mampu memberikan manfaat yang maksimal bagi masyarakat,” ujarnya.
Selain itu, mereka juga membahas strategi peningkatan kinerja dan sinergi antara DPRD provinsi dan kabupaten dalam menjalankan tugas legislasi, penganggaran, serta pengawasan.(Salih)
Komentar