DPRD Sumbar Gelar Rapat Paripurna Istimewa Pidato Kenegaraan Presiden RI

oleh

Padang, SPIRITSUMBAR.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Sumatera Barat (DPRD Sumbar) menggelar rapat paripurna istimewa mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 79 Kemerdekaan RI, Jumat (16/8/2024).

Rapat paripurna yang berlangsung di ruang sidang utama ini dipimpin oleh Ketua DPRD Sumbar, Supardi, didampingi oleh tiga wakil ketua, yaitu Irsyad Syafar, Suwirpen Suib, dan Indra Dt Rajo Lelo.

Sementara dari pemerintah provinsi (Pemprov), dihadiri langsung Gubernur Sumbar Mahyeldi
Ansharullah dan Wakil Gubernur Audy Joinaldy.

Pada kesempatan itu, DPRD dan Pemprov Sumbar berharap Indonesia bisa sejajar dengan negara maju di dunia.

Ketua DPRD Sumbar menyampaikan bahwa pada usia ke-79, cita-cita untuk menjadikan Indonesia sebagai bangsa maju yang sejajar dengan negara-negara lain belum sepenuhnya tercapai.

“Sampai 2023, kita baru masuk dalam kelompok negara berpendapatan menengah atas atau Upper Middle Income Country (UMIC) dengan Gross National Income (GNI) per kapita sebesar USD 4.580. Masih banyak yang harus kita kerjakan untuk dapat mewujudkan cita-cita proklamasi tersebut,” ujarnya.

Dia menyebutkan sararan untuk mewujudkan cita-cita kemerdekaan negara, yaitu masyarakat adil dan makmur, tentunya telah dirumuskan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045 dengan visinya, mewujudkan Indonesia Emas pada Tahun 2045“ yang ditunjukan dengan tingginya tingkat kesejahteraan masyarakat, tingkat pendidikan, derajat kesehatan dan kehidupan berdemokrasi.

Menarik dibaca