Padang, SPIRITSUMBAR.com – Pimpinan DPRD Sumatera Barat (Sumbar) mengunjungi Kapolda Sumbar, Irjen Pol Suharyono, untuk meningkatkan koordinasi antar lembaga di provinsi tersebut, di ruang kerja Kapolda, Kamis (17/10/2024) .
Kunjungan ini menjadi bagian dari langkah awal DPRD Sumbar periode 2024-2029 dalam menjalin kerja sama dengan kepolisian guna memperkuat keamanan berbasis masyarakat.
Ketua DPRD Sumbar, Muhidi, menyampaikan komitmennya untuk berkolaborasi dengan Polda Sumbar dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat.
Menurutnya, meskipun kondisi keamanan di Sumbar saat ini relatif aman, potensi kejahatan tetap perlu diwaspadai bersama. “Pencegahan dini terhadap kejahatan di tengah masyarakat sangat penting. Masyarakat harus memiliki kesadaran untuk menciptakan lingkungan yang aman,” ujar Muhidi.
Kapolda Sumbar, Irjen Pol Suharyono, menyambut baik kunjungan tersebut dan menegaskan
pentingnya kerja sama antara aparat kepolisian dan masyarakat. “Dari audiensi ini, kami berbesar hati karena seluruh unsur Forkopimda sudah berjalan dengan kompak dan solid. Ke depan, kami berharap dapat melangkah lebih maju untuk membuat Sumbar lebih nyaman dan berkembang,” ungkapnya.