Seterusnya Kadispar Sumbar menerangkan bahwa materi acara Rakor Kepariwisataan biasanya hanya khusus membahas satu topik saja. Namun khusus di Rakor Mentawai kali ini dibahas kegiatan kepariwisataan Sumbar pada tiga topik yaitu Wonder Events, Roadmap Ekonomi Kreatif dan Potensi Daya Tarik Wisata Unggulan (DTWU) Provinsi Sumatera Barat.
“Ketiga topik tersebut langsung dipaparkan oleh masing-masing Kepala Bidang terkait yaitu Kepala Bidang Pemasaran Hendri Agung, Kepala Bidang Destinasi Doni Hendra dan Kepala Bidang Ekraf Derliaty. Sebagai empunya wilayah, tentunya peran Dinas Pariwisata Kabupaten/Kota sangat penting bagi Pariwisata Sumbar sebagai salah satu motor utama penggerak kebangkitan ekonomi di era Pandemi,” Ujar Novrial. (Rel)
Tip & Trik