Spiritsumbar.com, Payakumbuh – Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh melakukan Pembinaan Peningkatan Kompetensi Kepada 45 orang Tenaga Kependidikan yang bertugas sebagai Tata Usaha sekolah di 10 SMP Negeri dan 7 SMP Swasta di Kota Payakumbuh, Selasa-Rabu, (28-29/11/2017)
Artikel Lainnya
Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Balai Pelatihan dan Kesehatan Hewan Propinsi Sumbar di JL.Pahlawan Payakumbuh, yang di buka lansung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh Drs.A.H.Agustion, dihadiri oleh Kabid PTK H.Dasril, S.Pd, M.Pd selaku KPA dan di dampingi oleh Ketua Panitia Nelvia Anendri, S.IP., Selasa, (28/11).
Kepala Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh dalam sambutannya menyampaikan, peran Tata Usaha Sekolah sebagai tenaga kependidikan sangat penting untuk menjamin kualitas layanan pendidikan di sekolah, “terang Agustion.
Dalam acara penutupan, Rabu, (29/11/2017) ditempat yang sama Kepala Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh yang di wakili oleh Kabid PTK H.Dasril,S.Pd, M.Pd menegaskan bahwa, peningkatan kompetensi yang diperoleh dalam pelatihan ini harus di implementasikan dalam mengelola administrasi sekolah di SMP tempat bertugas.Terlebih dahulu dikoordinasikan melalui kepala sekolah masing-masing.