SpiritSumbar.com, Bengkulu – Kunjungan hari kedua Ketua DPD RI AA La Nyalla Mahmud Mattalitti bersama rombongan di Provinsi Bengkulu diisi dengan beberapa kegiatan.
Mulai dari meninjau Pelabuhan Pulau Baai hingga dialog dengan para pengusaha yang tergabung dalam KADIN, IWAPI dan HIPMI, hingga mampir ke Yayasan Pendidikan Najamuddin, yang dikelola keluarga besar Wakil Ketua III DPD RI Sultan Baktiar Najamuddin.
Yang menarik, di sela agenda yang padat dari pagi hingga petang itu, La Nyalla menyempatkan diri mampir ke Rumah Pengasingan Bung Karno di Bengkulu, untuk melaksanakan sholat dhuhur.
“Saya sempatkan napak tilas perjalanan perjuangan beliau di Bengkulu. Kebetulan pas tiba waktu dhuhur, ya sholat sekalian di rumah bersejarah ini,” ungkap La Nyalla sebelum meninggalkan bangunan Cagar Budaya yang terletak di Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bengkulu itu, Selasa (21/1/2020) siang.
Artikel Lainnya
Setelah melihat-lihat seluruh ruangan dan foto serta koleksi benda-benda milik Bung Karno, La Nyalla langsung menuju halaman belakang rumah berarsitektur perpaduan Eropa dan Cina itu.
Di bagian belakang bangunan rumah seluas 10×20 meter itu terdapat sumur tempat sang Proklamator menimba air untuk keperluan sehari-hari. La Nyalla pun langsung menimba air dan menggunakan untuk wudlu.