SPIRISUMBAR.COM, Dharmasraya – Kabupaten Dharmasraya kembali mendapat penghargaan nasional Proklim (Program Kampung Iklim) dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia.
Penghargaan Proklim oleh KLHK ini diumumkan pada Acara Puncak Festival Iklim Tahun 2020 yang digelar secara virtual oleh KLHK dari Gedung Manggala Wanabhakti, Jum’at (23/10/20).
Plt.Bupati Dharmasraya, H. Amrizal Dt Rajo Medan didampingi Asisten II, Yefrinaldi dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Dharmasraya, Erina, ikut menyaksikan langsung acara puncak serta penyerahan penghargaan Proklim secara virtual, dari Ruang Rapat Lantai I Kantor Bupati Dharmasraya.
Ada dua kategori penghargaan yang diterima Kabupaten Dharmasraya pada tahun 2020 ini. Pertama, penghargaan untuk Kepala Daerah sebagai Pembina Proklim.
Kemudian kedua, penghargaan Sertifikat Proklim Utama untuk dua jorong binaan di Kabupaten Dharmasraya. Yakni, Jorong Karya Budaya Timur Nagari Sungai Duo Kecamatan Sitiung dan Jorong Kampung Tengah Nagari Simalidu Kecamatan Koto Salak.
Kepala Dinas Lingkungan Kabupaten Dharmasraya, Erina, melalui Kasi Pemeliharaan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup, Natra Hendri, mengatakan, Kabupaten Dharmasraya selalu ambil bagian dalam kompetisi Proklim yang digelar KLHK setiap tahunnya. Bahkan, katanya, ini adalah tahun kelima bagi Kabupaten Dharmasraya menerima penghargaan Proklim.