Demi Madu, Bang Madu Rela Bertengger di Pohon 8 Meter

oleh

Spiritsumbar.com – Dalam zaman saat ini kebutuhan hidup sangat tinggi tetapi pekerjaan yang satu ini penuh resiko dan tantangan yang sangat luar biasa.

Ini yang dihadapi oleh sekelompok warga mencari madu lebah liar di tengah hutan yang sangat menjanjikan sekali bisa menambah kebutuhan keluarga.

Salah satunya, Sabarudin (39) dengan Akrab panggilan Bang Madu bersama teman temannya mengambil madu murni lebah liar yang bertengger di pohon dengan ketinggian mencapai 7 hingga 8 meter. Malahan, ini mereka lakukan dengan secara manual menggunakan pakaian apa adanya.

Tidak seperti penangkaran lebah yang seperti biasa yang dilakukan oleh penangkar lebah madu yang seperti biasanya.

Saat di temui di lokasi pengambilan madu lebah liar di tengah hutan belantara daerah Jorong Moromong Nagari Sungai Kambut Kecamatan Pulau Punjung Kabupaten Dharmasraya Sumatera Barat, Kamis (19/1/2017) siang

Sabarudin dengan panggilan akrab Bang Madu merupakanwarga  Jorong Sialang Nagari Gunung Selasih, Kecamatan Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat.

Saat ditemui di lokasi pengambilan madu lebah liar di kawasan perkebunan sawit Moromomong Nagari Sungai Kabut mengaku berkerja sebagai pengambil lebah madu liar di tengah hutan sudah dilakoni sudah hampir 7 tahun lebih. “Memang betul sekali pekerjaan saya ini penuh risko dan tantangan yang kami hadapi. Dalam pengambilan madu dari lebah liar dalam hutan ini yang bertengger dalam di atas dahan yang mencapai 7 hingga 8 meter dilakukan dengan secara manual menggunakan pakian bisa dan apa adanya,” ujarnya.

Menarik dibaca