“Semoga, melalui pembekalan ini akan terwujudnya pemahaman yang sama bagi seluruh relawan kebersihan. Sehingga mampu membantu pemerintah dalam pengelolaan sampah di wilayah kerja yang ditetapkan masing-masing,” tukasnya.
Kepala DKP Padang, Al Amin selaku penyelenggara kegiatan juga menyebutkan pembekalan ini dilaksanakan selama dua hari Senin (31/10) dan Selasa (1/11). Tujuannya antara lain, melatih dan mendidik relawan kebersihan tentang pengelolaan sampah di Kota Padang. Lalu memberikan informasi terhadap regulasi dan peraturan tentang pengelolaan sampah dan memberikan pemahaman terkait tugas dan tanggung jawab setiap relawan kebersihan.
“Kita berharap mereka (relawan kebersihan) ini, betul-betul bekerja dengan profesional sesuai tugas dan tanggung jawab yang ditentukan,” katanya.
Kegiatan tersebut juga dihadiri Wakil Ketua DPRD Padang, Muhidi dan mendatangkan beberapa narasumber. Dalam kesempatan itu Walikota Mahyeldi bersama Kepala DKP, Al Amin menyemangati dengan mengucapkan “Padang Bersih Yes” seraya diikuti seluruh Relawan Kebersihan yang terlihat bersemangat.
Datuak