Dia menambahkan, semangat kebersamaan dan gotong royong seperti itulah yang merupakan hakikat dari Kemanunggalan TNI dengan rakyat. Sebagai roh perjuangan bangsa yang hendaknya terus menjaga dengan baik.
Sehingga para prajurit TNI hadir di tengah-tengah masyarakat dan bersinergi secara positif. Untuk mencapai keunggulan Sumberdaya Manusia dalam meningkatkan kesejahteraan rakyat.
“Semoga menjadi perhatian, pertahankan kebersamaan dan gotong royong antara TNI dan rakyat. Tingkatkan semangat bekerja dan membangun bersama,” ujarnya.
“Sebagai bagian dari solusi bagi pembangunan di daerah. Pelihara dan manfaatkan seluruh hasil TMMD ini dengan baik,” ujarnya .
Kepada prajurit yang tergabung dalam Satgas TMMD, dia mengucapkan terimakasih atas semangat dan dedikasi yang telah mereka tunjukan dalam kegaiatan ini.
“Segera kembali ke satuan masing-masing dan perhatikan faktor keamanan selama dalam perjalanan. dan titipkan salam saya kepada komandan di kesatuan Masing-masing,” ujarnya.
Kegiatan TMMD yang telah dilaksanakan selama 30 hari. Dimulai pada tanggal 10 Mei 2023 sampai dengan 08 Juni 2023.
Dalam pelaksanaannya telah berhasil menyelesaikan sasaran fisik. Berupa Rehab Rumah Tidak layak Huni 10 unit. Juga, pembukaan jalan baru sepanjang 6 kilo meter,Rehap Rumah Ibadah