CVI 03 Sumbar Gelar Anniversary di Pantai Kata Pariaman

oleh

PARIAMAN, SpiritSumbar.com – Camper Van Indonesia (CVI) 03 Sumatera Barat (Sumbar) gelar perayaan (Anniversary) pertama di objek wisata Pantai Taman Ayun Karan Aur, Pariaman Tengah, Kota Pariaman pada Sabtu dan Minggu, 28-29 Januari 2023.
Ketua Panitia Korwil Piaman Laweh Hendy melaporkan, jumlah peserta yang ikut kegiatan kali ini sebanyak 81 unit kendaraan dari berbagai jenis merk mobil. Dilengkapi dengan Roof Top Tend (RTT), Motor Home.

“Peserta yang hadir berasal dari dalam wilayah Provinsi Sumatera Barat yang tergabung dalam CVI 03 Sumatera Barat dan tamu dari Provinsi Riau dan Jambi,” ujarnya

Turut hadir dalam kegiatan Anniversary CVI Walikota Pariaman yang diwakili oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Elfis Candra SH dan Kapolres Pariaman yang diwakili oleh Kasatlantas AKP Amelia.

Kasatlantas dalam arahannya menyampaikan harapannya kepada semua anggata CVI 03 Sumatera Barat untuk bisa menjadi pelopor dalam berlalu lintas.

Disisi lain Kadis Pariwisata dan Kebudayaan menyampaikan jangan jadikan kegiatan ini sebagai pertemuan yang pertama dan yang terakhir. Kepada semua tamu yang hadir disampaikan selamat datang dan selamat menikmati keindahan alam Kota Pariaman. Pemerintah Kota Pariaman sangat menyambut dengan tangan terbuka kepada setiap tamu yang berkunjung, karena hal ini sangat sesuai dengan Visi Kota Pariaman.

Camper Van Indonesia Cvi 03 Sumatera Barat

Pipin Adrian selaku Ketua CVI 03 Sumbar melakukan pemotongan kue yang dibagikan kepada tamu-yang hadir. Sebelum memotong kue dia berpesan kepada semua anggota CVI 03 Sumbar untuk tetap solid dan menjaga silaturahmi. Camping dulu, curhat belakangan itulah motto yang kita bangun.

Untuk mewujudkan silaturrahmi CVI 03 Sumbar ada 3 program yang dilakukan yakni Camping Bareng 1×3 bulan, Camping candu korwil, Camping candu member. Dalam kegiatan Anniversary ini selain kegiatan pemotongan kue juga diadakan Lomba untuk anak-anak dan lomba memasak nasi goreng bagi ante-ante. Pemenang nantinya akan diberikan hadiah-hadiah yang menarik berasal dari member. (Feri F)

Menarik dibaca