CALSIC Chapter Sumbar Anniversary ke-3 di Caroline Beach

oleh

Ketua Panitia Acara, Ferri Suswanto bersama tim tampak sukses menyiapkan acara mulai dari mini contes VIP dengan kategori unik.

“Tema Unity dan Diversity kita angkat untuk mengajak sesama member CALSIC Sumbar Raya semakin bersatu antar member dan antar komunitas menyebar kebaikan dan kekompakan” tutur Ferri yang juga bendahara panitia.

Sementara itu, Ketum CALSIC Indonesia, Ryan Cahyo secara online mengucapkan selamat serta memberi apresiasi  atas terlaksananya aniversary ke-3 CALSIC chapter Sumbar Raya dan berharap CALSIC Sumbar Raya semakin berkembang menjadi klub otomotif Calya Sigra yang bergengsi.

CALSIC Sumbar Raya mempunyai beberapa program antara lain kopsan dan kopdarjib yang bertujuan memperkuat silahturahmi member, lalu kegiatan sosial seperti peduli donasi palestina dan lain-lain.

Tampak hadir ketua IMI om Is , ketua IAS Sumbar, Mande dan perwakilan CALSIC Riau Bertuah. (Rel)

Menarik dibaca